Kamis 15 Sep 2022 22:00 WIB

Alasan Pentingnya Asuransi Untuk Mobil Rental

Jika kamu memiliki bisnis rental mobil, pastikan kamu tetap memberikan perlindungan untuk mobil yang direntalkan. Berikut tips memilih asuransi mobil terbaik!

Rep: cermati.com/ Red: cermati.com
Cermati
Foto: Cermati
Cermati

Bisnis jasa penyewaan mobil atau yang lazim dikenal dengan sebutan rental mobil terbilang cukup populer di tanah air dan memiliki potensi keuntungan yang cukup besar. Bagaimana tidak, di luar sana ada banyak sekali orang yang membutuhkan layanan rental seperti ini di sepanjang waktu.

Namun, bisnis rental mobil ini tidak lepas dari risiko. Sebagai pemilik rental mobil, kamu juga akan menanggung risiko kerugian yang cukup besar dalam bisnis ini. Penting untuk menggunakan layanan asuransi kendaraan, agar berbagai risiko tersebut bisa dialihkan kepada perusahaan asuransi.

Ada banyak alasan mengapa kamu perlu menggunakan layanan asuransi saat menjalankan bisnis rental mobil,  beberapa diantaranya seperti berikut.

 

Pentingnya Asuransi Mobil dalam Bisnis Rental Mobil

asuransi mobil
Asuransi mobil

  1. Tidak Bisa Mengontrol Penyewa

    Saat menjalankan bisnis rental, maka sudah jelas kamu akan berhadapan dengan berbagai macam karakter penyewa. Penyewa inilah yang akan membawa dan menggunakan mobil tersebut  selama disewakan, tanpa bisa dikontrol sama sekali.

    Tidak selamanya bisa dapat penyewa baik-baik karena terkadang banyak penyewa nakal juga. Nakal dalam arti suka mengebut, tidak memperhatikan rambu lalu lintas, lupa memasang lampu sein, dan lain sebagainya.

    Kamu tidak akan bisa memperkirakan apa saja yang akan terjadi di jalan raya  dan bagaimana kondisi mobil tersebut ketika dikembalikan nanti.

    Guna mengantisipasi kerugian yang bukan menjadi kesalahan kamu, lebih baik asuransikan mobil rental. Apapun kerugian yang terjadi bukan menjadi tanggung jawab kamu, melainkan perusahaan asuransi lewat premi yang sudah dibayarkan.

  2. Selalu Ada Risiko

    Bukan hanya penyewa saja yang berisiko menimbulkan masalah pada mobil, tetapi terdapat faktor lainnya juga yang membuat mobil rusak. Kerusakan bisa saja timbul akibat kecerobohan orang lain di luar pengendara atau penyewa, termasuk  risiko kerusakan yang disebabkan oleh bencana alam dan yang lainnya.

    Salah satu risiko yang mungkin terjadi ialah pencurian mobil rental yang dilakukan oleh penyewa. Hal ini sangat rentan terjadi.

    Mengingat harga satu unit mobil tidak murah, sebaiknya pertimbangkan kepemilikan asuransi. Jika suatu saat mobil hilang karena dicuri, Anda bisa mendapatkan uang pertanggungan dari perusahaan asuransi untuk membeli produk baru.

    Apalagi saat menjalankan bisnis rental, kasus mobil hilang lumayan sering terjadi. Bisa karena dilarikan oleh penyewa, bisa juga karena ulah begal.

    Selain dari sisi penyewa, hal lain di luar kontrol adalah bencana alam yang dapat terjadi kapan dan di mana saja. Inilah alasan pentingnya memiliki asuransi mobil rental.

    Jika sewaktu-waktu terjadi bencana, Anda tidak perlu merisaukan biaya perbaikan akibat mesin yang terendam air banjir. Tinggal bawa ke bengkel rekanan, maka urusan langsung beres. Biayanya menjadi tanggungan perusahaan asuransi. Anda tinggal terima bersih dan mencari calon penyewa baru agar penghasilan tetap jalan.

  3. Nilai Premi Jauh Lebih Kecil dari Risiko Kerugian

    Kamu pasti sudah tahu kalau biaya perbaikan mobil lumayan mahal, terutama untuk mobil yang mengalami kecelakaan. Membeli asuransi mobil tentu akan menguntungkan karena premi yang dibayarkan jauh lebih murah daripada biaya perbaikan.

    Pada umumnya, besaran premi  untuk asuransi mobil tidak sampai 5% dari harga mobil itu sendiri. Ini tentu nilai yang kecil,  jika dibandingkan dengan resiko  kerugian yang ditimbulkan akibat kerusakan pada mobil tersebut.

  4. Perusahaan Asuransi Akan Bertanggung Jawab

    Jika suatu saat mobil rusak yang membuatnya tidak dapat beroperasi dengan baik, kamu bisa mendatangi bengkel rekanan asuransi untuk memperbaiki mobil. Biaya perbaikan akan ditanggung oleh asuransi, jadi kamu tidak perlu mengeluarkan uang pribadi lagi selama kerusakan tersebut di luar pengecualian polis.

    Bengkel rekanan asuransi tersebar luas hampir di seluruh wilayah di Indonesia. Jadi, bisa disesuaikan dengan wilayah keberadaan kamu pada saat kerusakan terjadi.

Baca Juga: Tips Mudah Klaim Asuransi Mobil Tanpa Adanya Penolakan

Keuntungan dan Kerugian dari Dua Jenis Asuransi Mobil Rental

  1. Asuransi Total Loss Only (TLO)

    Keuntungan dari asuransi Total Loss Only (TLO) sebagai berikut.

    • Biaya premi yang terjangkau.
    • Cocok untuk mobil yang usianya di bawah 10 tahun.

    Kerugian dari asuransi Total Loss Onlu (TLO) sebagai berikut.

    • Manfaat yang terbatas, yaitu ketika mobil 75% rusak atau tidak dapat digunakan, dan hilang.
    • Untuk manfaat jika mobil tergores kecil, maka tergantung dari kebijakan masing-masing perusahaan asuransi.
  2. Asuransi All Risk

    Berikut merupakan keuntungan asuransi All Risk.

    • Menanggung kerugian secara menyeluruh, mulai dari kerusakan ringan, sedang, berat, hingga pencurian.
    • Cocok untuk rental mobil atau bagi yang memiliki mobilitas tinggi.
    • Terbagi dalam beberapa kategori uang pertanggungan yang nilainya bisa mencapai Rp800 jutaan.

    Berikut merupakan kerugian asuransi All Risk.

    • Premi asuransi lumayan mahal.
    • Harus jeli membandingkan produk untuk mendapatkan produk terbaik.
    • Perlu disesuaikan dengan kondisi keuangan agar pembayaran premi lancar.

Tips Memilih Asuransi untuk Mobil Rental 

asuransi mobil
Asuransi Mobil

Berikut beberapa tips memilih produk asuransi khusus untuk mobil rental: 

1. Pilih Produk Khusus untuk Mobil Rental 

Pastikan kamu memilih produk asuransi yang secara khusus dibuat untuk mobil rental/ komersial (mobil yang digunakan untuk kegiatan bisnis). Hal ini akan menghindarkan kamu dari kondisi gagal klaim dan masalah lainnya di kemudian hari. 

2. Pilih Pertanggungan yang Tepat

Jangan lupa untuk memilih pertanggungan yang tepat di dalam produk asuransi yang dibeli. Pahami cakupan dalam All Risk dan TLO dengan baik, sehingga kamu bisa memilih salah satu di antaranya, tentunya yang paling sesuai dengan kebutuhan mobil. 

Tips Menghitung Biaya Premi Asuransi Mobil

Sebagai pebisnis mobil rental, Anda pasti penasaran mengenai besar kecilnya premi yang perlu dibayarkan untuk memproteksi mobil dari kejadian yang tidak diharapkan. Ada tiga kategori wilayah untuk menentukan biaya premi mobil sebagai berikut.

  • Wilayah 1: meliputi Sumatera dan wilayah sekitar.
  • Wilayah 2: meliputi DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten.
  • Wilayah 3: meliputi wilayah di luar 1 dan 2.

Untuk Asuransi TLO, persentase premi ada di kisaran 0,20% sampai 0,78%, tergantung wilayah dan besarnya uang pertanggungan. Sedangkan untuk Asuransi All Risk, persentase premi ada di kisaran 1,05% sampai 4,20%, tergantung wilayah dan besarnya uang pertanggungan.

Berikan Perlindungan yang Tepat untuk Mobil

Bagi kamu yang menjalankan bisnis rental, pastikan kamu menggunakan layanan asuransi pada kendaraan tersebut. Produk ini akan memberikan perlindungan terhadap berbagai resiko yang mungkin terjadi, terutama selama mobil tersebut disewakan. Pilih produk asuransi yang paling tepat, agar bisa memberikan perlindungan yang maksimal.

Baca Juga: Perlukah Mobil Bekas Diasuransikan? Begini Tips Memilih Asuransi Mobil

 

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan Cermati.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Cermati.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement