Dunia kerja merupakan fase yang dialami hampir seluruh orang dewasa. Dalam fase ini, seseorang akan melakukan tanggung jawab untuk bisa mendapatkan uang dan membiayai kehidupan. Namun, dalam dunia kerja tentu banyak rintangan yang perlu dilalui dengan baik. Biar tetap semangat menjalani fase ini, kamu bisa menonton beberapa film motivasi kerja yang menginspirasi kesuksesan.
Untuk diketahui, dalam kamus besar bahasa Indonesia, bekerja merupakan suatu kegiatan melakukan pekerjaan. Tak melulu menjadi pegawai di suatu perusahaan, bekerja juga bisa dilakukan dengan berbisnis dan lain sebagainya.
Pekerjaan apapun memiliki tujuan yang sama, yaitu memiliki tanggung jawab untuk mendapatkan uang sebagai pemenuh kebutuhan kehidupan.
Baca Juga: 10 Film Barat Bagus yang Paling Menginspirasi, Penuh Motivasi dan Mengharukan!
Rekomendasi Film Motivasi Kerja
Menonton Film Inspiratif
Dunia perfilman kerap mengambil latar dan kisah yang sejalan dengan realitas kehidupan. Salah satunya, bekerja yang menjadi tanggung jawab orang dewasa dalam menjalani hidup. Film tersebut diharapkan tidak hanya sebagai hiburan tetapi juga memberikan pesan yang dapat diambil oleh penonton.
Adapun, film motivasi kerja yang mendorong semangat untuk mencapai kesuksesan hampir dibuat oleh semua negara. Ada beberapa film yang diambil dari kisah nyata seseorang, adaptasi buku, dan lain sebagainya.
Berikut adalah 9 film motivasi kerja yang bisa jadi rekomendasi untuk ditonton.
-
The Pursuit of Happyness
Diangkat dari kisah nyata, film The Pursuit of Happynes tayang pada 2006. Tokoh utama bernama Chris Gardner (Will SMith) yang merupakan seorang ayah yang memiliki kondisi ekonomi terbatas. Ia menghabiskan uang tabungan keluarganya untuk membeli sebuah franchise license sekaligus menjadi sales person di sana.
Saat gagal dengan usahanya, Chris menerima tawaran magang di sebuah perusahaan menjadi pialang saham. Namun, bukan jalan mulus yang dilalui, justru ia merasakan pahitnya kesulitan dalam bekerja. Bahkan Chris dan anaknya sampai tidak memiliki tempat tinggal dan tidur di stasiun kereta bawah tanah.
Kisah perjuangan dan bertahan dalam bekerja film tersebut dijamin sukses membuat kamu berurai air mata. Emosi penonton kerap dibuat campur aduk karena film motivasi kerja ini. Rasa sedih, terharu, hingga bangga menyulut air mata penonton.
-
The Social Network
Masih diangkat dari kisah nyata yang menginspirasi. Film motivasi kerja berjudul The Social Network yang tayang pada 2010 ternyata mengisahkan founder media sosial Facebook, Mark Zuckerberg. Di tahun itu, popularitas Mark Zuckerberg memang tengah di atas angin berkat media sosial buatannya yang digunakan banyak masyarakat dunia.
Perusahaan Facebook yang mendunia menjadi inspirasi para anak muda di dunia. Dalam film itu juga diceritakan bagaimana Mark Zuckerberg bisa meraih kesuksesan meski tidak menyelesaikan pendidikan kuliahnya.
Semakin menarik, film motivasi kerja dari kisah founder Facebook itu diperankan sederet aktor terkenal, seperti Jesse Eisenberg, Andrew Garfield, Justin Timberlake, dan Rooney Mara.
-
Jobs
Film motivasi kerja lain yang bisa jadi rekomendasi tontonan kamu adalah Jobs yang diperankan Ashton Kutcher. Film ini menceritakan kesuksesan Steve Jobs yang merupakan salah satu sosok dibalik kesuksesan brand gawai Apple.
Film tersebut menceritakan kisah perjalanannya, mulai dari kehidupan di Reed College hingga sukses mengembangkan produk andalan Apple, yakni iMac. Meski sempat mendapat banyak kritik karena dianggap kurang akurat, tetapi film motivasi kerja dari Steve Jobs layak untuk kamu tonton. Terlebih, bagi kamu penggemar setia produk Apple.
-
The Intern
Selanjutnya ada film berjudul The Intern yang tak kalah bermanfaat untuk memotivasi kamu. Dalam film ini diceritakan Jules Ostin (Anne Hathaway) merupakan seorang pemilik perusahaan Startup yang merekrut karyawan magang berusia 70 tahun bernama Ben Whittaker (Robert De Niro).
Meski berusia cukup tua, Ben merupakan salah satu karyawan magang yang paling gigih dan cekatan. Ia akhirnya mencoba mengakrabkan diri kepada sesama rekan magang dan para pekerja yang usianya jauh lebih muda darinya.
-
Second Act
Bercerita tentang sosok Maya (Jennifer Lopez) dalam film berjudul Second Act. Daftar film motivasi kerja ini menceritakan bahwa Maya harus bekerja keras untuk memenuhi kehidupan di New York, Amerika Serikat (AS).
Maya merasakan sulitnya mencari kerja karena berbagai perusahaan yang mengutamakan lulusan dengan gelar. Saat merasa putus asa, ia akhirnya mendaftar ke suatu perusahaan besar di New York dengan resume palsu.
-
The Inventor: Out For Blood In Silicon Valley
Daftar film motivasi kerja juga diisi oleh genre dokumenter berjudul The Inventor: Out For Blood In Silicon Valley. Film ini bercerita tentang masa kejayaan serta kehancuran sebuah perusahaan biotech, Theranos, yang dipimpin Elizabeth Holmes.
Elizabeth dan Sunny Balwani yang merupakan Chief Operating Officer (COO) Theranos justru melakukan praktik bisnis kurang baik. Dari film tersebut, kamu akan mendapat banyak pelajaran dunia bekerja. Termasuk, diingatkan untuk tidak mudah tergiur dengan janji yang tidak realistis.
-
Sweet & Sour
Dirilis tahun 2021, film motivasi kerja asal Korea Selatan (Korsel) berjudul Sweet & Sour mengisahkan Jang-hyuk (Jang Ki-yong) yang harus memiliki asmara dan ambisi kerja. Saat Jang-hyuk menjabat sebagai pegawai di sebuah perusahaan ternama, ia justru mengalami permasalahan percintaan dengan kekasihnya De-eun (Chae Soo-bin).
Hubungan jarak jauh menjadi alasan utama keretakan percintaan mereka. Terlebih, Jang-hyuk harus bekerja keras agar posisinya di perusahaan tersebut bisa naik sebagai karyawan tetap. Ia bahkan berkompetisi dengan wanita ambisius bernama Bo-young (Krystal Jung) untuk mendapatkan posisi itu.
-
The Billionaire
Film motivasi kerja lain yang mendorong semangat bekerja dan memiliki keuntungan pun digarap perfilman Thailand berjudul The Billionaire. Film ini sempat ramai ditonton karena menceritakan kisah nyata pengusaha muda, Top Itthipat, yang sukses menjadi miliarder berkat produk camilan rumput laut, Tao Kae Noi.
Saat orangtuanya mengalami masalah keuangan, Top justru semangat mencari pundi-pundi uang dengan cara apapun. Hingga akhirnya ia menemukan ide untuk menjual camilan rumput laut. Kemudian, dengan modal keberanian, Top ingin produknya bisa lolos ke pasar konsumen yang lebih luas lewat swalayan makanan.
Untuk bisa merealisasikan keinginannya, Top harus berjuang agar produk jualannya lolos uji kualitas. Hingga akhirnya ia berhasil dan kini produknya dijual di berbagai negara. Cerita inspiratif dari Top semakin menarik berkat peran aktor muda, Pachara Chirathivat.
-
Merry Riana
Untuk masyarakat Indonesia, tentu sudah tidak asing dengan nama pengusaha sekaligus motivator Merry Riana. Diadaptasi dari novel besutannya yang merupakan biografi dirinya sendiri berjudul ‘Merry Riana: Mimpi Sejuta Dollar’ yang diadaptasi menjadi sebuah film.
Film itu masuk ke dalam film motivasi kerja yang diperankan oleh Chelsea Islan dan Dion Wiyoko. Kisah Merry yang merantau dan berjuang di Singapura saat terjadi krisis dan kerusuhan di tahun 1998. Ia berhasil mendapatkan satu juta dollar pertamanya berkat keteguhan.
Kisah itupun lantas menjadi film Indonesia yang banyak menarik perhatian dan menginspirasi. Pasalnya, lewat film ini, penonton menjadi semangat bekerja dan meraih impian, meski dengan usia remaja sekalipun.
Baca Juga: 25 Film yang Wajib Ditonton untuk Nambah Motivasi
Manfaat Nonton Film Motivasi Kerja
Itulah sembilan film motivasi kerja yang bisa jadi rekomendasi tontonan kamu. Melalui film-film tersebut, kamu yang sedang mengalami lelah bekerja serta putus asa akan kembali semangat untuk meraih mimpi.
Perlu diketahui bahwa dalam bekerja perlu ketekunan untuk mencapai kesuksesan. Namun, dalam menjalankannya ada berbagai rintangan yang harus dilewati dengan sabar dan semangat. Bahkan, kesalahan dan kegagalan merupakan proses yang biasa terjadi dan dilalui dengan keyakinan.
Sederet judul film motivasi kerja di atas dapat kembali menyulut semangat kamu untuk meraih kesuksesan dalam dunia kerja. Adapun menonton film motivasi kerja akan memberikan beberapa manfaat, seperti mengembalikan semangat, menguatkan tekad, memberikan keberanian dan keyakinan, serta mengetahui berbagai cara untuk meraih kesuksesan dalam dunia kerja.
Untuk kamu yang sedang berada di fase dunia kerja, berjuang dengan putus asa mencari kerja dan kesulitan dalam bekerja, jangan menyerah. Jalani dan nikmati proses yang ada, yakini bahwa dirimu bisa mencapai kesuksesan. Menonton sederet film motivasi kerja di atas akan membantu melegakan rasa lelahmu.
Sebab, kisah dari film motivasi kerja tersebut merupakan kisah nyata berbagai tokoh sukses yang bisa menjadi inspirasi kamu meraih kesuksesan.
Baca Juga: Daftar Film Religi Indonesia yang Sangat Menginspirasi