Salah satu bentuk hiburan yang bisa dinikmati oleh anak-anak adalah menyaksikan tayangan serial atau film kartun animasi yang ada di televisi. Biasanya, mereka akan menontonnya ketika pulang ke rumah setelah lelah mengikuti berbagai macam pelajaran di sekolah atau pada saat akhir pekan.
Selain menjadi hiburan karena gambar atau visualnya yang menarik, serial atau film kartun juga biasanya diselipkan pesan-pesan moral yang bisa dipetik. Sehingga penting juga memilih serial atau film animasi yang ditonton.
Berbagai macam jenis serial dan film animasi pun menghiasi layar kaca televisi atau juga jaringan televisi kabel yang kini digunakan oleh banyak orang. Di tengah gempuran layanan platform streaming, terdapat sejumlah serial dan film kartun populer dan bagus di televisi yang dapat kamu nikmati.
Lantas apa saja serial dan film animasi kartun populer di televisi yang bisa menjadi rekomendasi tontonan, terutama untuk anak-anak? Berikut adalah rangkumannya.
Baca Juga: Rekomendasi Film Animasi Terbaik yang Cocok Ditonton dengan Anak
Rekomendasi Serial dan Film Animasi Kartun Terbaik
1. Spongebob Squarepants
Sumber: www.imdb.com
Siapa yang tidak kenal dengan tokoh utama dalam serial kartun Spongebob Squarepants? Bentuk tubuhnya yang kotak dan berwarna kuning sangat populer dalam dunia anak-anak bahkan orang dewasa. Dalam serial animasi ini diceritakan kehidupan Spongebob dengan warga Bikini Bottom, tak terkecuali persahabatannya dengan bintang laut berwarna pink, Patrick.
2. Upin Ipin
Sumber: www.imdb.com
Serial kartun televisi selanjutnya menceritakan kisah kehidupan si kembar dari Malaysia, yakni Upin Ipin. Serial animasi ini sangat populer di kalangan masyarakat Indonesia karena ceritanya yang sederhana dan kebanyakan sangat terhubung erat dengan apa yang dialami serta terjadi di Tanah Air.
3. Masha and The Bear
Sumber: www.imdb.com
Rekomendasi serial kartun selanjutnya berasal dari negara Rusia, yaitu Masha and The Bear. Masha and The Bear menceritakan kehidupan anak perempuan kecil bernama Masha dengan sahabatnya yang merupakan seekor beruang. Keduanya menjalani kehidupan di tengah hutan bersama hewan-hewan lainnya dan Masha pun selalu dilindungi oleh sahabat beruangnya tersebut.
4. Toy Story
Sumber: www.imdb.com
Mengisahkan tentang mainan-mainan kesayangan milik seorang anak bernama Andy, film animasi ini layak masuk ke salah satu daftar tontonanmu. Cerita yang disuguhkan terbilang unik, karena mainan ini merupakan benda yang bisa berbicara layaknya manusia.
5. Dora The Explorer
Sumber: www.imdb.com
Ia adalah Dora The Explorer yang mengisahkan mengenai seorang wanita latin bernama Dora yang gemar sekali berpetualang mencari sesuatu yang diinginkan.
Dora selalu membawa tas ransel berwarna ungu kesukaannya, dan juga mengajak salah satu sahabatnya yang merupakan seekor kera bernama Boots. Ketika melakukan aktivitas dan petualangan, Dora dan Boots kerap dihadapkan dengan sejumlah teka-teki yang harus dipecahkannya.
6. Doraemon
Sumber: www.imdb.com
Siapa yang tidak tahu salah satu serial kartun yang berasal dari Jepang ini? Ya, Doraemon adalah serial animasi yang kepopulerannya sudah tidak perlu diragukan lagi.
Doraemon biasanya menghiasi layar kaca pada saat akhir pekan, sehingga cocok dijadikan tontonan bersama keluarga ketika sedang libur dari kegiatan.
Seperti diketahui, Doraemon merupakan salah satu robot berbentuk kucing yang berasal dari abad ke-22 yang dikirimkan kepada seorang anak laki-laki bernama Nobita. Doraemon pun kerap membantu Nobita dalam segala kesulitannya dengan alat-alat yang berada di dalam kantong ajaibnya.
7. Tom and Jerry
Sumber: www.imdb.com
Satu lagi waralaba serial animasi dari Amerika Serikat yang sangat populer hingga saat ini, yakni Tom and Jerry. Film kartun ini mengangkat kisah persaingan antara dua karakter utama, ialah seekor tikus bernama Jerry dan kucing bernama Tom.
Serial animasi kartun ini sudah ditayangkan sejak 1940, dan hingga 1958 telah memproduksi sebanyak 114 film pendek Tom and Jerry. Kemudian, dimulai kembali dari 1961 hingga 2021 yang totalnya mencapai 166 film pendek.
8. Thomas and Friends
Sumber: www.imdb.com
Thomas and Friends merupakan serial kartun terbaru yang belakangan ini tengah digandrungi oleh anak-anak. Serial animasi tersebut menggambarkan sebuah lokomotif atau kereta bernama Thomas yang identik dengan warna biru, dan memiliki sejumlah sahabat bernama Percy, James, Gordon, dan Edward.
9. Nussa dan Rara
Sumber: www.imdb.com
Nussa dan Rara adalah serial animasi Indonesia yang bisa jadi salah satu rekomendasi tontonan untuk anak-anak. Pasalnya, Nussa dan Rara merupakan serial kartun yang menceritakan kehidupan dua orang kakak-beradik yang menggemaskan dibalut dengan pengenalan-pengenalan agama Islam dan pesan-pesan moral.
Dalam serial kartun terbaru ini, Nussa digambarkan sebagai seorang anak laki-laki yang kerap memakai gamis serta kopiah. Sedangkan sang adik, Rara, digambarkan dengan mengenakan pakaian tertutup serta hijab.
10. Kiko
Sumber: www.imdb.com
Kartun yang dirilis pada Agustus 2014 dan disiarkan di RCTI ini mengisahkan tentang seorang ikan bernama Kiko yang hidup sangat mandiri, riang gembira, dan bersahabat dengan ikan-ikan lainnya (Lola, Ting Ting, Patino, dan Poli).
Namun, suatu hari, tempat tinggal Kiko bersama dengan sahabat-sahabatnya tersebut mengalami pencemaran limbah beracun akibat ulah manusia. Ketika itu, Kiko dan sahabat-sahabatnya pun berubah menjadi mutan.
11. Turning Red
Sumber: www.imdb.com
Film animasi terbaru bergenre komedi ini sangat cocok dijadikan tontonan saat sedang senggang dan membutuhkan hiburan. Pasalnya, Turning Red menyuguhkan cerita yang unik dan seru, yakni seorang anak perempuan bernama Mei Lee berusia 13 tahun yang berubah menjadi seekor panda besar berwarna merah ketika dirinya tidak bisa mengendalikan emosi.
Film ini mengajarkan pentingnya mengontrol emosi dan mengutamakan kesabaran ketika menghadapi suatu hal.
12. Bao
Sumber: www.imdb.com
Film pendek yang dirilis pada 2018 lalu ini menceritakan tentang seorang ibu Tionghoa-Kanada yang menderita Empty Nest Syndrome dan merasa sangat kesepian.
Ketika tengah memasak roti kukus untuk dirinya dan suami, wanita Tionghoa tersebut dikejutkan karena salah satu roti kukusnya menjadi hidup. Ia pun memeliharanya bagaikan seorang anak. Film kartun ini sangat menguras perasaan karena memiliki pesan yang menyoroti bagaimana hubungan antara ibu dan anak.
13. Bambi
Sumber: www.imdb.com
Serial kartun animasi yang sudah ada sejak 1942, dan sudah ada sekuel kedua pada 2006 lalu ini mengisahkan tentang seekor rusa kecil bernama Bambi yang bersahabat dengan hewan lainnya, yakni seekor kelinci bernama Thumper. Keduanya pun melakukan sebuah petualangan besar dan mendapatkan sejumlah masalah. Salah satunya adalah pemburu yang membunuh ibu Bambi.
14. Adit dan Sopo Jarwo
Sumber: www.insertlive.com
Serial kartun buatan Indonesia, Adit dan Sopo Jarwo, belakangan ini menghiasi layar kaca televisi dan sangat disukai oleh anak-anak. Sesuai judulnya, animasi ini mengisahkan tentang kehidupan seorang anak bernama Adit yang mengalami hal-hal tak terduga.
Dalam kisahnya, Adit memiliki tiga sahabat yang bernama Dennis, Mita, dan Devi. Ia kerap menjalani hal-hal tak terduga yang diwarnai dengan aksi atau perilaku Sopo dan Jarwo yang kerap mencari celah untuk mendapatkan keuntungan tanpa adanya usaha. Kamu sudah pernah nonton serial kartun ini?
15. Zootopia+
Sumber: www.imdb.com
Sama dengan filmnya, serial dengan judul yang sama, yakni Zootopia+ masih mengisahkan bagaimana kehidupan hewan-hewan yang berada di sebuah kota. Namun pada serial ini, Disney mengembangkannya alur ceritanya yang dituangkan pada setiap episode demi mengeksplorasi masing-masing karakter yang ada di Zootopia dalam bentuk filmnya.
Baca Juga: Daftar Film Animasi Terbaik Dunia yang Wajib Ditonton Bersama Keluarga
Serial atau Film Kartun Mana yang Paling Kamu Suka?
Itulah sederet rekomendasi serial dan film animasi kartun yang bisa kamu nikmati dan tonton bersama keluarga ataupun para sahabat.
Serial atau film tersebut bahkan tak hanya berasal dari Amerika Serikat, namun juga ada yang buatan Indonesia dan negara Asia lainnya. Jadi, bisa disesuaikan dengan preferensimu!
Baca Juga: 15 Rekomendasi Anime Studio Ghibli yang Wajib Ditonton