Rabu 23 Nov 2022 00:00 WIB

Pentingnya Asuransi Mobil Mewah, Kenali Jenis dan Manfaatnya Agar Tak Salah Pilih

Untuk menjaga kemewahan mobil tetap prima, perlu proteksi khusus. Lindungi kendaraanmu dengan asuransi mobil mewah agar mendapatkan proteksi maksimal.

Rep: cermati.com/ Red: cermati.com
Cermati
Foto: Cermati
Cermati

Memiliki mobil mewah adalah impian banyak orang. Selain bisa meningkatkan rasa percaya diri, mobil mewah juga telah dilengkapi teknologi yang canggih sehingga bisa meningkatkan performa kendaraan. Inilah mengapa meskipun dibanderol dengan harga yang cukup tinggi, mobil mewah tak pernah sepi peminat.

Meskipun demikian, mobil mewah tetap berpeluang mengalami kerusakan, baik karena kecelakaan lalu lintas, bencana alam, atau bahkan hilang karena dicuri. Untuk itu, sebagai antisipasi terhadap kemungkinan terburuk, para pemilik mobil mewah perlu menyiapkan perlindungan seperti asuransi kendaraan.

Perlu diperhatikan lagi bahwa asuransi kendaraan untuk mobil mewah dan biasa memang tak terlalu berbeda. Namun, ada beberapa hal yang menjadikan premi asuransi mobil mewah terhitung lebih mahal. Hal ini dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti tahun pembuatan kendaraan, ketersediaan suku cadang, dan lain sebagainya.

Nah, agar tak salah dalam memilih asuransi untuk mobil mewah, kamu perlu memperhatikan beberapa hal di bawah ini.

Baca juga: Asuransi Mobil: Cara Klaim Asuransi All Risk dan TLO

 

Asuransi Mobil Mewah

asuransi mobill mewah

Asuransi Mobil Mewah

Secara umum, asuransi mobil mewah dan biasa tidaklah jauh berbeda. Keduanya sama-sama memberikan perlindungan dan penggantian biaya terhadap kerusakan dengan ketentuan dan syarat tertentu. Namun, yang membedakan adalah ketersediaan suku cadang kendaraan.

Dengan mendaftarkan asuransi untuk mobil mewah, kamu akan lebih mudah mendapatkan suku cadang yang terdaftar pada APM (Agen Pemegang Merek). Pasalnya, suku cadang untuk kendaraan mewah termasuk sulit didapatkan. Kalau pun ada pasti dijual dengan harga yang tinggi.

Belum lagi jika ketersediaan bengkel yang menangani perbaikan untuk mobil mewah ini juga terbatas. Hal tersebut semakin membuat premi asuransi semakin tinggi.

Untuk besarnya premi, asuransi mobil mewah tidak terlalu jauh dengan mobil biasa. Ini karena perusahaan asuransi biasanya membagi premi menjadi tiga kategori. Kategori pertama, yaitu maksimal Rp150 juta, golongan kedua dari harga Rp400 juta, dan golongan ketiga Rp800 juta ke atas. Ketiganya bergantung pada jenis dan kondisi kendaraan dan bisa ditentukan setelah dilakukan survei terlebih dahulu.

Baca juga: Pentingnya Memiliki dan Tips Membeli Asuransi Mobil Bekas

Jenis Asuransi Mobil

Secara umum jenis asuransi mobil, baik mewah maupun biasa, dibagi menjadi dua jenis, yaitu total loss only (TLO) dan all risk.

  • Total Loss Only (TLO)

    Total loss only (TLO) adalah asuransi kendaraan yang klaimnya bisa diajukan jika mengalami ‘kehilangan total’. Artinya, perusahaan hanya akan mengganti biaya jika kendaraan hilang atau mengalami kerusakan yang nilainya lebih dari 75% dari harga beli kendaraan. Nilai 75% tersebut bisa dilihat dari kendaraan tidak akan dapat digunakan atau diperbaiki lagi setelah mengalami kerusakan.

    Kelebihan dari asuransi TLO ini adalah harga premi yang relatif lebih rendah. Namun, kelemahannya tentu saja kamu baru bisa mengajukan klaim jika kerusakan yang kamu alami termasuk parah. Jika hanya kerusakan ringan, kamu harus menanggung biaya sendiri.

  • All risk

    Jenis asuransi yang kedua adalah all risk, yaitu asuransi yang menanggung klaim untuk segala kerusakan, baik ringan maupun berat, bahkan kehilangan. Selama klaim yang diajukan memenuhi syarat dan ketentuan, kamu pasti mendapatkan ganti rugi.

    Karena cakupan tanggungan yang ditawarkan asuransi ini terbilang cukup luas, premi yang ditawarkan pun akan lebih tinggi dibadingkan dengan TLO.

Selain dua jenis asuransi di atas, kamu bisa juga mengajukan pelindungan tambahan seperti asuransi Tanggung Jawab Hukum Pihak Ketiga (TPL), asuransi bencana alam jika wilayah tempat tinggalmu rawan bencana, serta asuransi kerusuhan, huru-hara, terorisme, dan sabotase (RSCCTS).

Manfaat Asuransi Mobil Mewah

Meskipun ditawarkan dengan harga yang cukup tinggi, nyatanya memiliki asuransi mobil mewah masih tetap menjadi hal yang patut diperhitungkan. Pasalnya, di balik tingginya premi yang harus dibayarkan, manfaat yang didapatkan akan jauh lebih banyak.

Dengan mendaftar asuransi mobil mewah, kamu bisa mendapatkan layanan perlindungan mesin. Ini menjadi poin penting mengingat setiap mobil berpotensi mengalami gangguan mesin, seperti kemasukan air atau oli yang menyebabkan gangguan atau bahkan kerusakan pada mesin.

Selain itu, asuransi mobil mewah juga menyediakan layanan perlindungan pengemudi. Jadi, ketika terjadi kecelakaan dan menyebabkan pengemudi terluka, cacat, atau bahkan meninggal dunia, maka perusahaan asuransi akan menanggung biayanya.

Baca juga: Cara Memilih Perusahaan Asuransi Mobil yang Kredibel

Siapkan Perlindungan Terbaik untuk Kendaraan Mewahmu

Menyiapkan perlindungan terbaik untuk kendaraan mewah adalah hal yang wajar dilakukan. Dengan perlindungan ini, pemilik tak perlu merasa khawatir dengan biaya perawatan maupun perbaikan kendaraan yang relatif tinggi.

Untuk itu, sebelum memutuskan membeli mobil mewah, pikirkan juga terkait besarnya asuransi yang harus dibayarkan. Pilihlah produk asuransi yang sesuai dengan kebutuhan, sehingga jika sewaktu-waktu terjadi kerusakan, tidak akan menimbulkan kerugian finansial.

Sebagai bahan pertimbangan, kamu bisa meminta pendapat keluarga atau kerabat yang sudah pernah menggunakan layanan asuransi mobil mewah. Bisa juga dengan mendatangi perusahaan asuransi secara langsung untuk meminta penjelasan yang mendetail agar tak salah pengertian.

 

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan Cermati.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Cermati.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement